Thursday, May 29, 2008

menanti bulan agustus

Bismillahirrahmaanirrahiim..

assalamu'alaykum wr wb, hai temaan! gimana kabarnya? sehat? alhamdulillah..

waduh, belakangan ini Na disibukkan dengan tugas2 yang sempat memakan waktu Na untuk menulis (mengarang indah) di blog ini. Sampai2 kemarin waktu ingin membuat penyuluhan buat para Mbah di 'barakuda', Na baru tidur jam setengah3 dan alhamdulillah.. penyuluhan berlangsung lancar dan baik (para Mbah dan dosen pembimbing Na terkesima sama gambar yg dibuat sama seseorang yg mau berbaik hati menggambar dan menggambar sampai 'blanky' karna Na meminta digambarin gambar Mbah yg lagi mandi-gosok gigi-sabunan-dkk... *hehehe..makasih ya ka!*)

Tak terasa sudah 2 minggu Na lewati hari2 di gerbong 'gerontik' ini. Dan tidak sedikit teman2 Na yg sudah menghitung2 berapa lama lagi menuju gerbang wisuda.. (*aiih, benar2 penantian sekali bulan agustus ini..)

Salah satu teman tadi pagi ada yg bertanya pada Na..
"Na, nanti wisuda.. mau pake baju apa? trus..setelah wisuda mau langsung kerja atau mau vakum dulu?"

Ketika ditanya pake baju apa, spontan Na menjawab.. " apa aja jadi, asal ngga pake sendal berhak. wisuda lalu aja aku pake sepatu kets!"
(*note: bulan agustus esok, untuk mengambil gelar 'Ners', jadi Na dan teman2 akan mengalami wisuda 2x. Wisuda yg pertama sudah dilakukan pada bulan agustus tahun lalu utk mengambil gelar Sarjana keperawatan)
Untunglah yg bertanya itu temanku yang lumayan paham dengan 'kondisi' Na yg serba ngga betah pake sendal high-heels (keseleo mulu), jadinya dia cuma senyum2 aja.

Yang ingin Na garis bawahi disini bukan mengenai si high-heels, melainkan pakaiannya.
Pernah Na sebutkan bahwa Na sedang mengalami proses peralihan (*eh,ini sih ngga disebut) untuk memakai baju gamis. Dan entah mengapa, semakin lama Na semakin menyukai baju2 gamis dan jilbab2 lebar (*yg menutupi bokong-sampai lutut). Seperti tadi, Na melihat perempuan yang menggunakan baju tersebut dan pandangan Na langsung berbinar2. Dan spontan Na mengucap.. 'Subhanallah...cantik banget....'
Ada keinginan dalam hati untuk memakai baju itu. Ngga tau, pokoknya mauu aja. Apa ya, mungkin alasannya karena memang seharusnya pakaian yg syar'i untuk kita (muslimah) adalah yg seperti itu kan?

"Katakanlah kepada wanita-wanita yang beriman, Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang biasa tampak dari padanya, dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya, kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putra mereka, atau putra-putra suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan, dan bertobatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung"
(QS: An-Nur:31)


"Hai Nabi, katakanlah kepada istri-istrimu,anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin,'Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.'Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun dan Maha Penyayang."
(QS: Al-Ahzab:59)


Na benar2 jatuh cinta dengan wanita2 yang seperti itu. Bahkan yg bercadar! jadi ingat waktu ke puncak sama Mamah, Na bertemu dengan wanita bercadar yg sedang belajar naik kuda (aaaah... mauu!!!). Sepertinya selain karena akibat salah satu temanku yg sering mengatakan bahwa dirinya sangat menyukai wanita2 bercadar, lalu ada hadits yg mengatakan bahwa wanita yang memakai cadar dan istiqamah dengan cadarnya maka Allah akan datang menghampirinya. Masya Allah.....Bayangkan!!! siapa yg ngga mau coba?!!!!

Na berkeinginan, suatu hari akan memakai cadar. EEEEE??? BUKAAN!! maksud Na..
suatu hari Na menggunakan dan beristiqamah dengan jilbab lebar (Amiin ya Allaah..) dan pengennya nanti waktu di bulan Agustus.. Na sudah menjalankan niatku ini... (insya Allah..).
Ada satu hal yg mengganjal dengan keinginan Na ini... yaitu... sungguh, takut banget ada perasaan riya' ketika menjalankan salah satu perintah Allah swt-ini, karena kalau sudah timbul perasaan riya'... sama aja bolong... (Ya Allah..lindungilah kami dari sifat2 yang Engkau benci..)

Begitulah, Na jadi berpikir panjang setelah Na menjawab 'pakai baju apa aja jadi'. Itu kalimat yg bener2 asbun (*asal bunyi) banget. Ya ngga mungkin Na memakai baju apa aja jadi, nti disuruh berkemben ria lagi... (na'udzubillah). Karena itulah, Na menginginkan utk tetap memakai baju yg syar'i ketika wisuda nanti (bukan kebaya~karna kebaya itu menurut na... sangat amat membentuk tubuh wanita.. hiks..)

Tiba2 saja lamunanku membayangkan si 'itik' ini lagi wisuda.... (aaaaaaaaa.... aku sangat menantikan bulan agustuuuuus!!!)

-duh maaf... kisah yg ngga jelas...-

Semoga Allah mempermudah langkah kita dan menguatkan hati kita untuk terus beristiqamah dalam menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.
Amin ya Allah..

2 comments:

Anonymous said...

uow..jadi inget waktu ke plangi pas acara atma kemaren,daku ngeliat wanita becadar pas lagi masup ke lift...fufufu

ahooyy~ selamat menyambut bulan Agustus! 2 bulan lagi lhuoo he hee

namaku ina said...

sekarang tinggal... sebulan lagii!!! ooosh..!! semangaaat!!

Happy Oxone

Yayasan Askar Ramadhan

Kedai Sehat